Pages

Subscribe Twitter

Minggu, 20 Juni 2010

Brownies isi Nangka

Resep Brownies isi Nangka ini juga langsung dari Farah Quin loh. Masih fresh coz baru ditayangin tadi pagi (episode Minggu, 20 Juni 2010). This is it, Brownies isi Nangka Ala Chef Farah Quinn.

Bahan :
- 1 loyang brownies siap pakai
- 1 bungkus agar-agar plain
- 100 gr gula pasir
- 500 ml susu cair
- 2 putih telur, kocok dengan mixer hingga mengembang
- nangka dan stroberi secukupnya, potong kecil-kecil

Cara membuat :
1. Campurkan agar-agar, gula, dan susu. Masak sampai mendidih.
2. Masukkan agar-agar rebus tadi ke dalam putih telur, kocok lagi hingga tercampur rata.
3. Potong brownies secara horizontal menjadi 2 bagian. Letakkan potongan pertama di loyang yang sudah dialasi plastik.
4. Tuang adonan agar-agar, taburkan potongan nangka dan stroberi, lapisi lagi dengan adonan agar-agar.
5. Tutup dengan potongan brownies kedua, biarkan agar-agar membeku.
6. Hias dengan whipped cream dan potongan buah segar.

0 komentar:

Posting Komentar